Kamis, 19 Mei 2011

Surat Buat Ratu Adil



Kepada Yth: Ratu Adil
di
Istana Hastinusantara

Assalamualaikum wr.wb
semoga paduka dalam keadaan sehat wal afiat jasmani,rohani,akal & hati.

sebelumnya hamba mohon maaf jika kata-kata hamba menyinggung paduka,
langsung saja hamba kabarkan,hamba dan keluarga sedang tak enak badan,
gara-gara kemarin sore melihat berita di televisi dan koran-koran.

Kami melihat penderitaan kami dijadikan slogan-slogan pemilihan,
kami mendengar bencana yang menimpa kami dijadikan alat barter kekuasaan,
pula arogansi pamong praja,bukankah pamong praja artinya prajurit yang ngemong,
kenapa justru bawa-bawa pentungan.

sekalian juga hamba dan keluarga titip pesan buat para dewa yang tidur lelap di gedung kura-kura,
kura-kura itu lambang jiwa raga,batoknya jiwa atau dewa,dagingnya raga atau kawula,
seharusnya batok itu melindungi raga dari segala yang mengancam.
itu konsep akhirat seperti telur,kuningnya itu raga,putihnya itu jiwa.
atau kuningnya itu manusia,putihnya itu Tuhan,
bukankah suara rakyat adalah suara Tuhan,
lalu kenapa jadi suara berebut jatah makanan.

Tolong sebarkanlah telik sandi-telik sandi paduka,
untuk melihat kenyataan di seantero nusantara,yang menurut laporan anjing-anjing penjilatmu daerah-daerahmu gemah ripah lohjinawi,telik sandimu perintahkan untuk mengawasi mereka masih sehatkah atau sudah terkena rabies,bukan justru untuk mengawasi dan mengancam kita.

Demikian surat dari hamba,
jika gara-gara surat ini hamba di penjara oleh paduka maka hamba yakin seyakin yakinnya,paduka akan mendapat gelar baru....DIKTATOR...

semoga paduka selalu dalam lindunganNya,
wassalam....


Tembusan: Untuk Para Dewa di gedung kura-kura ( Tolong jangan lamban yah )



( sidoarjo - 18 - 06 - 2010 ) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar